Hari itu... Hati benar-benar guncang saat melihat tidak satu pun siswa sekolahku yang lolos seleksi OSK Kabupaten Subang, khususnya Bidang Ekonomi. Meski diri mencoba untuk tegar, tetapi entah kenapa sulit merelakan. Ada segumpal keputus-asaan yang mengelabui hati. Begitu buruk kah pembinaan yang ku lakukan selama ini? Salahkah ilmu yang ku ajarkan? Harus seperti apalagi ku membina mereka, hingga untuk lolos di tingkat Kabupaten saja kami tidak bisa?
Astaghfirullah... Teringat Imam Syafii pernah mengatakan, “Ketika hatimu terlalu berharap kepada seseorang maka Allah timpakan ke atas kamu pedihnya sebuah pengharapan. Supaya kamu mengetahui bahwa Allah sangat mencemburui hati yang berharap selain Dia. Maka Allah menghalangimu dari perkara tersebut agar kamu kembali berharap kepada-Nya.”